Aksi Foodies Surabaya Masak Bareng Finna

by - Januari 22, 2018



Pernah ngebayangin 30 pasangan beradu lomba masak? Biasa kali yaa kalau itu sekelas masterchef. Ini lhooo yang hebat, kita yang biasanya kerjaannya cuma makan dooang ga tau gimana cara masaknya diuji nyali oleh Finna untuk mengkreasikan masakan dengan bahan-bahan yang ada didalam mystery box.

 

Siang itu bertempat di Food Junction Grand Pakuwon Surabaya, Finna mengadakan sebuah acara yang bertajuk “Finna Foodies Cooking with Chef Ken” hmmm dari judulnya aja udah ketahuan yaa siapa jurinya. Jebolan Masterchef Indonesia inilah yang menentukan apa-apa saja yang harus dimasak oleh tiap kelompok dalam mystery box.

Eits….masih ada 1 lagi juri yang bikin kederr. Seorang food blogger kawakan sekaligus professional food photographer, Inijie, beliau ini yang akan menilai tampilan atau platting setiap peserta.


Setelah melakukan registrasi, kami dipersilahkan untuk memilih 2 sambal dari 4 varian sambal Finna yang disediakan yaitu Sambal bawang, sambal terasi, sambal ijo, dan sambal pedas. Dan bisa memilih satu dari dua varian kerupuk Finna yaitu kerupuk bawang dan kerupuk udang. Untuk sambal pilihan kami jatuh ke sambal terasi dan sambal bawang, sementara kerupuknya kami memilih kerupuk udang.

Sebelum kompetisi dimulai, chef Ken membacakan kembali peraturan yang harus dipatuhi semua peserta. Dalam hitungan ke tiga kami semua dipersilahkan untuk membuka mystery box, dan ternyata isi mystery box kami ada : Tuna kaleng, bawang Bombay, daun bawang, bawang putih, daun jeruk, tomat, cabe rawit, mentimun, jeruk limo, terasi, kecap, dan macaroni.

Hmmm….coba berfikir enaknya masak apa nih ya, dalam waktu 90 menit sudah harus siap 1 porsi main course yang enak. Akhirnya saya dan suami buat saja menu sederhana yang sering kami buat dirumah. Bedanya kali ini bumbunya pakai Finna sambal terasi dan sambal bawang. Kalau dirumah kami biasanya pakai pasta tomat biar anak kami bisa makan juga dan ga kepedesan.

Carok Mana (Macaroni Tuna) Sambal Finna

Boleh dibilang kami hanya menghabiskan 40 menit saja dari mulai prepare sampai selesai platting. Tugas masak lebih banyak suami soalnya dia lebih jago masak dibandingkan saya, hehehehe. Saya tugasnya goreng kerupuk sama motong-motong alias jadi asisten koki. Setelah dicoba oleh chef Ken ternyata menurut beliau macaroni yang kami masak itu Aldente alias matangnya sempurna. Wihhh senang donk, sempat PD bisa menang nih. Ternyata masih banyak yang kreasi masakannya lebih kreatif dan enak dari kami, hehehehhe.

Diujung acara diumumkan 2 orang pemenang best photo, 1 pasang best team yang masing-masing mendapatkan hadiah uang tunai senilai Rp 500.000 juga diumumkan pemenang ke 3 yang mendapatkan hadiah Rp 1.000.000 pemenang kedua dengan hadiah Rp 1.500.000 dan juga pemenang pertama yang berhak mendapat hadiah uang senilai Rp 2.000.000

Meskipun belum beruntung tapi kami senang sekali bisa merasakan ikut dalam kompetisi masak, ini jadi pengalaman baru untuk saya dan suami. Dan sambalnya recommended banget lho buat yang ga bisa makan tanpa sambal, tinggal buka tutupnya aja udah langsung cocol. Ga perlu repot ngulek, dan menurut saya pedasnya juga pas tinggal menyesuaikan selera aja sukanya yang mana.

Juara 3

Juara 2

Juara 1

You May Also Like

1 komentar

  1. Saya baru tau Mbak Grensy kemarin... Salam kenal, semoga bisa ketemu lagi next time....

    Seru dah...

    BalasHapus